Kamis, 02 Februari 2017

Seni Budaya (Seni Tari)



 Seni Tari

A. Pengertian Tari Modern
    Modern dance atau dalam Bahasa Indonesia tari modern adalah satu jenis tarian yang terbentuk dan berkembang sejak abad 20 awal.

B. Jenis Gaya Tari Modern
    Berikut akan dipaparkan mengenai beberapa jenis tari modern :

1. Balet
  Balet dapat ditampilkan sendiri atau sebagai bagian dari sebuah opera. Balet terkenal dengan teknik virtuosonya seperti pointe work, grand pas de deux, dan mengangkat kaki tinggi-tinggi.
  Balet berakar pada acara pertemuan para ningrat Italaia di masa pencerahan . Balet dikembangkan dalam bentuk ballet decour, yaitu dansa sosial yang dilakukan bersama musik, pidato, puisi, nyanyi dekor, dan kostum oleh para ningrat.




2. Tari Tango
  Tari Tango sudah poluler di seluruh dunia. Tari Tango merupakan tarian pergaulan yang berasal dari Amerika dan memiliki irama yang didasarkan pada birama 2/4 atau 4/4, sedangkan temponya sedang. Tari Tango juga termasuk permainan dan dapat ditarikan secara tunggal, berpasangan dan berkelompok.




3. Tari Flamenco
  Tari Flamenco termasuk jenis tarian yang berasal dari tradisi gipsi Andalusia Spanyol Selatan. Tarian ini biasa ditarikan sendiri atau tunggal, berpasangan ataupun berkelompok. Tarian ini diiringi gitar, tepukan tangan, hentakan kaki dan seruan dari para penonton.



4. Tari Salsa
   Tari Salsa termasuk jenis tarian yang ditarikan secara berpasangan. Kata Salsa berasal dari bahasa Spanyol yang berarti saus, dalam hal ini rasa atau gaya. Salsa ditarikan dengan menggunakan irama delapan ketukan, yaitu dua bar yang terdiri dari empat ketukan. Umumnya setiap ketukan menggunakan tiga langkah dan satu ketukan dilewati. Ketukan yang dilewatkan tersebut ditandai dengan gerakan tertentu seperti tendangan atau sentakan kaki.



5. Tari Disko
  Tari Disko ternasuk jenis pergaulan yang ditarikan secara beramai-ramai (tari kelompok). Tarian ini berasal dari Amerika Serikat pada tahun 1950-an. Kemudian tarian ini berkembang pesat di Jerman dan Perancis pada tahun 1970-an.


6. Tari Waltz
  Tari Waltz termasuk jenis tarian berpasangan. Tarian ini dikenal dalam birama 3/4 dengan tempo yang berbeda-beda.Tarian ini berasal dari tari weller (tarian petani Jerman) dan tari Leander (tarian Austria). Tarian Waltz yang terkenal adalah Vienese dan Boston. Pada Vienese pasangan akan berputar satu arah dengan cepat, sedangkan pada tari Boston pasangan berputar ke segala arah dengan lambat.



7. Break Dance
  Break Dance termasuk tari tunggal yang berasal dari kelompok pekerja Negro Amerika. Bentuk tariannya berupa patah-patah atau stakato dan bersifat akrobatik.


8. Tari Kontemporer
  Tari Kontemporer kembangan dikenal karena adanya pengaruh dampak modernisasi.Tarian ini digunakan sebagai istilah umum sejak istilah Contemporary Art berkembang di Barat sebagai produk seni yang dibuat sejak perang dunia 2.



C. Fungsi Tari Modern
Berdasarkan fungsinya, tari modern mencerminkan sifat       sosial yang dibagi menjadi dua(2), yaitu sebagai berikut :
  1. Tari sebagai media untuk hiburan pada dasarnya bahwa tari ini tidak  bertujuan untuk ditonton. Tetapi tarian ini untuk kepuasan penarinya. 
  2. Tari sebagai pertunjukan (theatrical dance). Tari jenis ini adalah tari yang disusun sengaja untuk dipertontonkan. Oleh karena itu dalam penyajiannya mengutamakan segi artistiknya, penggarapan koreografi yang baik, serta tema dan tujuan yang jelas.

D. Nilai Estetis Tari Modern
    Tari memiliki nilai estetika yang berbeda-beda, nilai estetis pada gerak tari merupakan kemampuan dari gerak tersebut untuk menimbulkan suatu pengalaman estetis. Pengalaman estetika dari seorang penari dalam melakukan gerak harus dilihat pula dalam kualitas gerak yang dilakukannya. Setiap gerak tarian memiliki nilai estetis tersendiri yang dapat diuraikan dan dijelaskan secara cermat.




agama (optimis,ikhtiar, dan tawakal)



Optimis, Ikhtiar, dan Tawakal


1. Optimis
  Sifat optimis adalah sifat orang yang memiliki harapan positif dalam menghadapi segala hal atau persoalan. Kebalikan dari optimis adalah pesimis. Orang yang memiliki sifat pesimis selalu berpandangan negatif dalam menghadapi segala persoalan.

Berikut adalah salah satu contoh dari sifat optumis :

  • Raisa dan Joni mengikuti lomba menggambar di tingkat kabupaten. Raisa yakin dalam lomba  ini  akan meraih hasil yang terbaik. Sebaliknya Joni merasa bahwa dalam lomba kali ini ia tidak mungkin bisa menang.

      Sifat optimis termasuk perulaku terpuji (akhlakul karimah) yang harus dimiliki seorang muslim. Seorang muslim yang memiliki sifat optinis akan selalu berpikiran positif dan berprasangka baik kepada Allah Swt. Nabi Muhammad saw. memberikan teladan kepada kita agar senantiasa memiliki sikap optimis.

    Perhatikan hadis berikut ini :

    https://3.bp.blogspot.com/-KEm9quR-8WQ/V77mzqwofPI/AAAAAAAAFZ4/ZoVla99QOPEktgOlXpvBShQtSScshXmVgCLcB/s1600/hadis_tentang-sikap-optimis.jpg
     Artinya:  
    “Dari Abu Hurairah r.a., dia berkata: Rasulullah saw. bersabda: Tidak ada rasa tiyarah (firasat buruk dan kesialan), dan yang lebih baik dari itu adalah rasa optimis. Maka ditanyakanlah kepada beliau: Apa yang dimaksud dengan rasa optimis?, Beliau bersabda: Yaitu kalimat baik yang sering didengar oleh salah seorang dari kalian.” (H.R.Ahmad)


  Salah satu orang yang optimis adalah ia memiliki harapan yang baik pada saat sebelum melakukan suatu pekerjaan. Ciri lain dari orang yang optimis adalah melihat segala sesuatu sebagai sebagai sebuah kesempatan, peluang, dan kemungkinan. Sebaliknya orang yang pesimis melihat segala sesuatu sebagai kegagalan dan ketidakmungkinan. Orang yang optimis biasanya ditandai dengan wajah yang berseri-seri dan mudah untuk tersenyum. Sebaliknya orang yang pesimis biasanya sering cemberut dan terlihat murung.


2. Ikhtiar
  Ikhtiar adalah berusaha bersungguh - sungguh untuk mencapai harapan, keinginan, atau cita-cita.

Berikut adalah contoh-contoh dari ikhtiar :
     Orang yang ingin pandai harus berusaha dengan rajin belajar.
     Orang yang ingin hidup berkecukupan harus berusaha dengan rajin bekerja.
     Orang yang sedang sakit dan ingin sembuh mak harus berobat.

  Usaha-usaha tersebut merupakan bagian penting yang harus dilakukan oleh manusia. Dengan demikian tidak dibenarkan orang yang mempunyai keinginan itu hanya berdiam diri tanpa ada upaya sama sekali. Selanjutnya usaha tersebut diikuti dengan do'a , memohon kepada Allah Swt. agar keinginan tersebyt dapat terwujud.

Allah Swt. mengajarkan mengenai pentingnya ikhtiar, sebagaimana firman-Nya berikut ini :

https://3.bp.blogspot.com/-DtrkajFZBdo/V77ndpN-mnI/AAAAAAAAFaA/FsLa2_QwIkc9zJhkUPiyXDoZWvB1EwrUACLcB/s1600/an_najm_39_42.jpg


 Artinya:
“Dan bahwa manusia hanya memperoleh apa yang telah diusahakannya, dan sesungguhnya usahanya itu kelak akan diperlihatkan (kepadanya), kemudian akan diberi balasan kepadanya dengan balasan yang paling sempurna, dan sesungguhnya kepada Tuhanmulah kesudahannya (segala sesuatu)”. (Q.S. an-Najm/53:39-42)


 3. Tawakal
  Tawakal artinya berserah diri kepada AllahSwt. atas hasil usaha kita setelah berusaha dengan belajar sungguh-sungguh dan berdoa. Misalnya, saat menghadapi ulangan kamu sudah belajar dengan sungguh-sungguh dan menyelesaikan soal-soaldengan cermat dan teliti. Setelah itu kami lasrah dan menyerahkan keputusan atas hasil usaha kamu kepada Allah Swt.

Perhatikan firman Allah Swt. berikut ini :


 https://4.bp.blogspot.com/-Pk716c9ZZ88/V77nyA3rVmI/AAAAAAAAFaE/vbduNyTAL8wIaFZx6p6KF3j-FS3GEYCDgCLcB/s1600/al_maidah_11.jpg

 Artinya:
“Wahai orang-orang yang beriman ! Ingatlah nikmat Allah (yang diberikan) kepadamu, ketika suatu kaum` bermaksud hendak menyerangmu dengan tangannya, lalu Allah menahan tangan mereka dari kamu. Dan bertakwalah kepada Allah, dan hanya kepada Allah-lah hendaknya orang-orang beriman itu bertawakal. (Q.S. al-Maidah/5:11)


   Berikut adalah salah satu contoh dari tawakal  

  •   Kalau usahanya sukses, orang yang tawakal meyakini bahwa kesuksesan itu merupakan karunia  Allah Swt. yang harus dusyuri dan tidak perlu menjadi tinggi hati.